Agen Terpercaya   Advertise
 
 
 
 
Pasang iklan, hanya lewat Contact Us.
Waspada penipuan iklan. Klik di sini untuk melihat daftar penipu.

INFO Hal Ini Bikin Kamu Dianggap Gak Sopan di Luar Negeri

lindazhang

Semprot Kecil
Daftar
29 Jan 2017
Post
93
Like diterima
30
Bimabet
Beda negara, beda juga kebudayaannya. Bisa jadi sesuatu yang lazim dan sering kita lakukan sehari-hari, justru jadi hal yang tabu. Bahkan, terlihat tak sopan di negara lain.

Nah, sebelum memutuskan berlibur ke luar negeri, cari tahu dulu bagaimana kultur negara yang dituju biar gak salah paham.

1. Memotret interior masjid di Moroko
thinglinkcom-91749172fd3131f8046b6381b0832083.jpg

Memotret adalah hal yang wajar banget kita lakukan waktu pergi berlibur. Entah itu selfie atau sekadar mengambil gambar pemandangan tempat yang kita kunjungi. Semua tampak lumrah dan biasa saja.

Tapi kalau kamu sedang berlibur ke Maroko, hindari memotret bagian dalam masjid, meski terlihat indah dan estetik. Selama kamu tidak terlalu dekat atau masuk ke dalamnya, kamu masih bisa mengambil gambar. Tempat lain yang berlaku peraturan serupa adalah kantor polisi, instalasi bandara, dan pangkalan militer.

2. Berjabat tangan secara tegas di Filipina
quoracom-b734d6d03034bb16816475d5d55d5772.png

Di Indonesia dan beberapa negara lain, berjabat tangan secara tegas bisa menunjukkan sebuah antusias atau keterbukaan. Namun, di Filipina kamu bakal dianggap kasar, bahkan tak sopan. Mereka merasa berjabat tangan seharusnya lemah lembut, bukan tegas.

3. Tersenyum pada orang asing di Rusia
thetrentonlinecom-43bab9103767453720f4794951906d27.jpg

Tersenyum jadi salah satu cara menunjukkan keramahan kita, termasuk pada orang asing yang tak sengaja berpapasan. Tapi jangan sekali-kali lakukan ini saat berkunjung ke Rusia, kalau gak mau dianggap aneh atau tak sopan.

Dilansir Atlanic, tersenyum atau tertawa tanpa sebab dianggap sebagai sesuatu yang bodoh. Tersenyum termasuk hal yang bisa dilakukan kepada teman dan keluarga yang punya hubungan baik. Jadi, saat kamu tersenyum ke orang tak dikenal, bisa jadi mereka merasa risih.

4. Memberi tip untuk pelayan di Jepang
bloggreensorgnz-ed1c8b97b202c9028d245fc81e1ef2b4.jpg

Kebudayaan Jepang menganggap hal ini sesuatu yang tidak sopan. Bahkan, di kafe atau restoran yang punya pelayanan bagus sekali pun, kita tetap tak dianjurkan memberikan tip. Ketika ada seseorang meninggalkan tip di atas meja, tak jarang pelayan justru akan mengejar kita untuk mengembalikannya.

5. Mengangkat telepon dalam transportasi umum di Jepang
phone-call-ee13d1839337b5e7d693428f9068acc9.jpg

Di Jepang, haram hukumnya berisik di dalam transportasi umum atau melakukan hal-hal yang bisa menganggu penumpang lain. Salah satunya adalah mengangkat telepon. Kondisi telepon genggam juga harus senantiasa dalam mode hening, terutama naik bus atau transportasi umum lainnya.

6. Menuang botol wine sendiri di Paris
punchdrinkcom-a122a50d62b7d288b9745fe6c4413702.jpg

Dilansir Condé Nast Traveler, kamu sebaiknya tidak membuka atau menuang wine sendiri saat di restoran. Tunggu pramusaji datang ke mejamu dan menuangkannya ke dalam gelas. Kalau kamu merasa sudah cukup minum, sisakan sedikit wine di gelasmu alias jangan dihabiskan.

7. Membayar makanan secara terpisah di China
thejackcomau-6c6dbfbc39f0b5921dadc7720c067235.jpg

Kalau sedang makan bersama teman-teman, kita seringkali membayar sendiri-sendiri tagihan restoran. Atau paling tidak, ada satu orang yang terlebih dahulu membayar keseluruhan tagihan, nanti akan diganti belakangan.

Kalau sedang makan bersama kolega di China, disarankan untuk tak melakukan hal tersebut. Hal ini bertentangan dengan kebudayaan mereka. Biasanya yang akan membayar tagihan adalah seseorang yang paling tua atau yang mengundang. Jadi, jangan menawarkan diri untuk mentraktir makan atau berdebat soal siapa yang membayar bill.

8. Menunjuk seseorang dengan jari di China
primercomph-7177f537f9a9fe68b81790d05e055648.jpg

Melansir postingan Vogue, ada banyak peraturan unik di China yang bertentangan dengan kebiasaan kita. Misalnya saja menanyakan hal-hal personal kepada orang asing atau menyeruput sup saat makan.

Walau di Indonesia biasa kita lakukan, hal ini dianggap tak sopan. Satu hal lagi yang bisa bikin kamu terlihat gak sopan adalah menunjuk seseorang dengan tangan.

Wah, ternyata apa yang kita anggap sopan dan ramah, belum tentu juga demikian di negara lain ya. Sebelum berlibur atau singgah ke negara lain, sebaiknya kamu pelajari dulu apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan ya. Supaya liburan tetap aman dan nyaman.
 
jepang memang luar biasa !!!
dilarang berisik di kereta, tidak menerima tip
naek shinkansen memang senyap, kebanyakan mereka baca koran atau tidur
 
Itu artinya di Indonesia semua ini dianggap sah-sah saja (sopan). :D

Kalau di Indonesia, jangankan uang tip, uang yang masih di dompet pemiliknya aja bakalan digasak jika pemiliknya lengah. =))
 
Bimabet
Pantesan orang Rusia mukanya asem-asem semua yaa .... Ternyata.
 
Jav Toys
Gaple Online Indonesia
Pasang iklan hanya lewat CONTACT US
Back
Top
We are now part of LS Media Ltd